Satelit
buatan manusia yang pertama adalah Sputnik yang diluncurkan oleh Uni Soviet pada
tanggal 4 Oktober 1957. Pada tanggal 31 Januari 1958, Amerika Serikat berhasil
meluncurkan Explorer, sehingga mulailah persaingan pengembangan luar angkasa
antara Uni Soviet dan Amerika Serikat. Tanggal 12 april 1961 Uni Soviet
berhasil meluncurkan satelit buatan berawak pertama yang bernama Vostock 1.
Setelah satelit yang dinaiki Mayor Gagarin ini mengelilingi bumi sebanyak sati
kali, satelit ini kembali ke bumi dengan selamat. Dan pada tanggal 25 Mei di
tahun yang sama mendiang presiden Amerika Serikat, John F. Kennedy mengumumkan
Apollo Program, dan pada tanggal 20 Juli 1969, pesawat Apollo berhasil
mendaratkan manusia pertama di permukaan Bulan. Sampai saat ini satelit buatan
yang diluncurkan kebanyak tanpa awak, dari satelit militer untuk pengintipan
permukaan bumi, sampai dengan satelit cuaca, bahkan satelit penyiaran yang
merupakan satelit komunikasi yang sampai saat ini masih mengelilingi bumi.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar